18 Android Apps Keren Free, Anda mungkin kebingungan mencari-cari sesuatu seperti aplikasi, games, utility dan lain-lain di Google Play Store, kali ini saya akan berbagi 18 aplikasi android terbaik dan tentunya FREE / GRATIS donk. hari gini masih bayar.. :v
|
Google Play Store |
Memang ada banyak sekali aplikasi android di Google Play Store, tapi sebagian aplikasi sudah terseleksi dari tetangga sebelah, saya hanya bisa copas saja. :'(
1. Amazon Kindle
Amazon Kindle adalah aplikasi Android untuk e-reading yang menawarkan berjuta-juta buku dan bahan referensi, selain itu Kindle juga memiliki fitur unggulan seperti definition look-up, text scaling, contrast adjustment, and location memory, anda juga bisa membuat file Mobi dan PDF menjadi terbaca di Kindle meskipun bukan ePub.
|
Kindle |
2. Komik Comixology
Comixology adaalah aplikasi komik terbaik Android, memungkinkan anda untuk menelusuri dunia per-komikan dari ujung ke ujung, mencari dan menemukan komik favorit anda, aplikasi ini juga mendukung penerbit besar seperti Marvel, DC, IDW, dan Disney. Selain itu juga terdapat berita dan podcast untuk anda simak.
|
Comixology |
3. Hangouts
Hangouts adalah aplikasi android untuk berkomunikasi, dimana dengan fitur Google+ ini memudahkan anda untuk mengakses lingkaran sosial dan grup obrolan yang lebih luas. Anda bisa merasakannya sendiri ketika menggunakan Google+, selain bisa digunakan di OS apa saja, anda juga lebih mudah untuk berbagi file.
|
Hangouts |
4 IMDb
IMDb adalah aplikasi entertainment Android untuk memudahkan anda mencari tahu film terbaik sekaligus sama aktor-aktornya, selain itu aplikasi ini akan memberitahu anda jadwal bioskop yang memutar film yang anda cari, dan anda bisa menandainya agar tidak lupa.
|
IMDb |
5. Mint.com
Mint.com adalah aplikasi keuangan yang membantu anda untuk mengelola keuangan pribadi anda. Anda dapat menetapkan batas anggaran bulanan untuk berbagai jenis kegiatan dan secara manual akan ditambahkan ke transaksi yang tidak menggunakan kartu bank Anda. Total investasi yang dilakukan melalui bank juga akan ditampilkan. Ini berarti Aplikasi ini support level perbankan.
|
Mint.com |
6. Tinder
Tinder adalah aplikasi yang merepresentasikan gaya hidup anda seperti jadwal kencan, presentase kecocokan dengan pasangan dan lain-lain, aplikasi ini sudah terkoneksi dengan sosial media seperti facebook.
|
Tinder |
7. Medscape
Medscape adalah aplikasi referensi medis, aplikasi memiliki library dimana anda bisa menuangkan banyak prosedur, obat-obatan dan artikel berita medis. Aplikasi ini juga menyediakan database obat-obatan sebagai referensi.
|
Medscape |
8. Flipboard
Flipboard adalah aplikasi berita dan majalah, aplikasi ini memungkinkan anda untuk membuat majalah sendiri, memasukkan konten-koten sendiri meskipun dari hasil jepretan anda bisa mengeditnya menjadi lebih menarik.
|
Flipboard |
9. Snapseed
Snapseed adalah aplikasi untuk keperluan photography dalam arti editing photo yang sangat bagus, ada banyak fitur yang disediakan untuk memoles photo anda. Geser dari bawah ke atas untuk mengubah tipe adjustment, dan dari kiri ke kanan untuk mengubah jumlahnya.
|
Snapseed |
10. Trello
Trello adalah aplikasi pengelola proyek skala besar, anda dapat mengatur reminder/pengingat, menambahkan label, mengelola koleksi yang disebut boards, m
enetapkan anggota lain, melampirkan gambar dan dokumen, dan banyak lagi. Trello juga memiliki website sendiri, jadi anda lebih mudah mengelola proyek melalui PC.
|
Trello |
11. Amazon
Siapa yang tidak Amazon? itu lho situs tempat belanja terbesar di dunia. Suka belanja di Amazon, anda bisa mendownload aplikasi ini untuk dapat berbelanja tanpa tempat, tanpa waktu.
|
Amazon |
12. Facebook
Siapa yang tidak Facebook? itu lho social media terpopuler di dunia. Jangan main facebook di PC terus, coba aplikasi ini agar anda bisa berfacebook di smartphone anda.
|
Facebook |
13. theScore
theScore adalah aplikasi olahraga, membantu anda mendapat semua berita semua dunia olahraga NFL, NBA, NHL, EPL, UFC dan masih banyak yang lain, dilengkapi dengan klip berita, skor, gambar, dan video. Anda dapat menandai tim atau pemain favorit anda untuk dapat melacak apa yang akan dilakukan oleh tim / pemain anda tersebut.
|
theScore |
14. Uber
Uber adalah aplikasi transportasi yang keren dimana anda bisa mencari taksi di seluruh kota, aplikasi ini bertindak sebagai perantara antara pengguna yang mencari tumpangan dengan angkutan seperti taksi, selain anda dapat memantau lokasi taksi tersebut anda juga bisa negosiasi dan membayar ongkos transport dari aplikasi ini, jadi tidak perlu menggunakan uang tunai.
|
Uber |
15. Foursquare
Siapa yang tidak tahu Foursquare? itu lho situs untuk mencari dan menemukan tips, tempat santai, tempat makan, dan kawan-kawan tempat deh.
|
Foursquare |
16. Yahoo Weather
Yahoo Weather adalah aplikasi cuaca yang lengkap dengan resizable widget home screen, support multi lokasi. perkiraan cuca perjam, perhari, perminggu lengkap tersedia.
|
Yahoo Weather |
17. Muzei
Muzei adalah aplikasi sederhana untuk mendapatkan wallpaper disekitar anda, secara default wallpaper tampak kabur tapi setelah klik 2x akan beralih ke mode fokus.
|
Muzei |
18. Stitcher
Stitcher adalah aplikasi Android untuk mendapatkan podcast dengan mudah, sudah tersedia di library yang luas, selain itu juga bisa mendengar podcast secara live.
|
Stitcher |
Demikian artikel tentang Cobain 18 Android Apps Keren, 100% Free! kali ini, nantikan aplikasi android di artukel selanjutnya. Semoga bermanfaat :)
Related Article -
Google Nexus 9 Baru HTC, Spesifikasi, Pre-Order disini